Keindahan Wisata Aceh, Provinsi Paling Utara Di Pulau Sumatera

Provinsi yang dijuluki sebagai Serambi Mekkah ini memiliki banyak tempat wisata yang indah. Letak geografisnya yang merupakan tempat paling utara di Pulau Sumatera, sekaligus merupakan ujung barat dari Indonesia, Aceh memiliki beragam wisata alam dan sejarah yang bisa kamu kunjungi ketika bertandang ke tempat para pedagang Arab dahulu masuk ke Nusantara ini.

  1. Pantai Ulee Lheue

Pantai Ulee Lheue merupakan tempat bersejarah terjadinya Tsunami di Aceh pada tahun 2004 lalu. Anda bisa berfoto di tulisan besar Pantai Ulee Lheue yang ada di pintu masuk saat berkunjung ke pantai ini. Anda bisa menaiki becak motor (bentor) yang berkapasitas hingga 4 orang untuk sampai ke tempat ini, selain itu di pantai ini juga terdapat mesjid bersejarah Mesjid Ulee Lheue yang tak hancur meski diterjang tsunami.

  1. Museum Tsunami Aceh

Museum yang dirancang gubernur Jawa Barat sekaligus arsitek Ridwan Kamil ini memiliki arsitektur yang unik. Bangunan ini terlihat dengan banyaknya lafadz Allah yang terukir pada sekeliling tembok tinggi berwarna cokelat yang menutupi museum. Berkunjung ke sini, Anda akan dibawa untuk membayangkan kengerian warga Aceh saat tsunami terjadi. Terdapat lorong tsunami, sumur do’a yang berisi nama-nama orang yang gugur saat tsunami, video rekaman terjadinya tsunami dan lain sebagainya.

  1. Pulau Weh

Pulau kecil ini terletak di barat laut provinsi Aceh, berdekatan dengan Sabang. Anda bisa snorkeling di Pulau ini, melihat pemandangan laut dari pinggir pantai Pulau Weh yang memiliki air yang bening, sehingga ikan pun dapat terlihat. Suasana malam di Pulau Weh sangat tenang dan indah. Anda juga bisa bersantai di dermaga dan membeli oleh-oleh di toko-toko suvenir yang ada di Pulau Weh ini.

  1. Pantai Lampuuk

Pantai Lampuuk adalah salah satu pantai terkenal di Aceh karena memiliki panorama yang indah, tenang, bersih, dengan air laut yang menakjubkan. Selain Pantai Lampuuk, Anda juga bisa berkunjung ke pantai-pantai lainnya seperti Pantai Iboih dan Pantai Lhoknga.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top