Lebih Hemat, Yuk Cari Tahu Harga Ikan Arwana Anakan Disini

Ikan Arwana merupakan ikan yang banyak ditemui di Asia Tenggara dan diburu oleh pecintanya. Memiliki warna cantik dan keanggunan ketika berenang membuat pecinta ikan hias luluh dan jatuh cinta. Untuk memelihara ikan purba satu ini, tak jarang orang lebih memilih untuk memelihara dari anakan. Jika anda tertarik untuk menjadi salah satu koleksi, tidak ada salahnya untuk melihat harga ikan arwana anakan pada ulasan berikut.

Mengintip Harga Ikan Arwana, Ikan Purba Cantik dan Menawan

Ikan arwana digolongkan menjadi beberapa jenis dan biasanya diberi nama sesuai dengan daerah habitat aslinya. Indonesia sendiri memiliki banyak ikan arwana dengan kecantikan dan keunikan yang beragam. Arwana memiliki ciri fisik yang mudah dikenali yakni tubuhnya yang pipih dengan bibir yang sedikit mancung. Ikan Arwana memiliki harga mahal yang biasanya dipengaruhi karena warna, ukuran tubuh dan keunikannya. Nah simak harga arwana berikut.

unsplash.com
  1. Harga Anakan Arwana Super Red

Ikan jenis ini merupakan ikan yang banyak ditemui di Kalimantan Barat dan juga banyak yang jual arwana super red Pontianak ini. Selain karena warnanya yang cantik juga memiliki bentuk tubuh yang menawan. Harga anakan untuk ikan arwana jenis ini biasanya dibandrol dari mulai Rp. 3,5 juta. Ukuran yang paling umum untuk anakan adalah 10 cm. Untuk ukuran yang lebih berkualitas biasanya dibandrol dengan harga yang lebih mahal.

  1. Harga Anakan Arwana Black Brazil

Ikan jenis ini memiliki dominan warna silver dan hampir kehitaman yang sangat indah. Bentuk tubuhnya juga memanjang dan kepalanya lebih besar dari ukuran tubuhnya. Harga yang harus anda keluarkan ketika anda ingin memelihara dari anakan adalah mulai Rp.150 ribuan. Harga tersebut bisa berubah tergantung ukuran tubuh dan ketersedian barang. Karena ikan arwana jenis ini merupakan ikan import yang sangat indah dan banyak peminat/

  1. Harga Anakan Arwana Irian

Ikan cantik satu ini merupakan salah satu ikan yang tumbuh di Irian Jaya, Papua. Ikan ini memiliki pola yang sangat unik pada tubuhnya dan tidak bisa disamakan dengan jenis yang lain. Perpaduan antara warna silver dengan bentuk kuning yang menyerupai batik sungguh sangat cantik. Harga ikan anakan jenis ini akan dibandrol dengan harga mulai Rp. 125 ribu. Harga tersebut akan meningkat jika warna ikan semakin silver dengan pola yang jelas.

  1. Harga Anakan Arwana Golden Pino

Ikan arwana jenis ini banyak ditemukan di beberapa negara seperti Kamboja, Myanmar dan Indonesia. Ikan ini sangat cantik dan harganya akan semakin mahal apabila warna sisiknya menjadi hijau emas yang mempesona. Harga ikan arwana anakan jenis ini tidak terlalu mahal dengan mengeluarkan budget di atas Rp.200 ribu anda sudah bisa memelihara. Tentu saja jika mendapatkan perawatan yang baik bisa memiliki nilai ekonomis yang lebih tinggi.

  1. Harga Anakan Arwana Cross Back Golden

Ikan jenis ini memang memiliki keunikan warna emas dan ujung sirip yang berwarna merah sedikit kecoklatan. Warnanya yang cantik ini sebanding dengan harganya yang terbilang mahal. Anda bisa membeli anakan ikan jenis ini dengan harga diatas Rp. 1 juta. Semakin cerah warnanya maka akan semakin mahal harga yang ditawarkan. Namun ikan cantik ini tentunya akan membuat akuarium anda semakin menarik dan sedap dipandang.

unsplash.com
  1. Harga Anakan Arwana Golden Red

Ikam satu ini juga berasal dari Indonesia tepatnya dari Sumatra. Warnanya memang merah namun, warna dasarnya lebih dominan ke emas dipadukan dengan warna merah ke orange an. Memelihara ikan jenis ini untuk anakannya dijual mulai harga diatas Rp. 2,5 juta. Warnanya yang semakin terang akan membuat harganya semakin mahal. Pastikan anda memilih ikan yang sehat dan tidak ada kekurangan apapun karena akan membuat harganya turun.

  1. Harga Anakan Arwana Silver

Ikan yang berhabitat asli di Sungai Amazon, Brazil ini merupakan ikan yang banyak dikenal dan sering dijadikan peliharan. Harganya juga paling murah dibandingkan dengan jenis ikan arwana yang lainnya. Anakan ikan arwana silver dijual mulai harga di atas Rp. 50 ribu. Anda bisa membelinya secara langsung dalam jumlah banyak. Ikan satu ini akan semakin mahal apabila warna silvernya semakin cerah dan juga bersih. Bagaimana tertarik?

  1. Harga Anakan Arwana Super Platinum

Ikan ini merupakan ikan yang paling mahal namun juga super cantik. Ikan arwana uper platinum di bandrol mulai harga diatas Rp. 23 juta ke atas. Harganya yang mahal dipengaruhi karena dalam satu kali kelahiran hanya ada 1:100 ikan yang berhasil menjadi ikan arwana platinum super. Ikan ini banyak dijumpai di Benua Amerika dan menjadi ikan arwana dengan rating tertinggi diantara jenis yang lainnya.

Tidak hanya sebagai hobi dan menyintai binatang, memelihara ikan arwana juga bisa menjadi salah satu bisnis yang menguntungkan. Terbukti dengan banyaknya jual arwana super red pontianak yang banyak dijumpai. Ikan jenis ini memang ikan kebanggaan Indonesia yang sudah jadi primadona kelas dunia. Harganya yang mahal tentu saja juga dibutuhkan perawatan yang baik untuk menghindari ikan arwana mati.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top