Cara Membuat Wedang Jahe Yang Rasanya Lebih Kuat

Cara membuat wedang jahe di berbagai daerah itu berbeda-beda. Ini tergantung pada kebiasaan dan kondisi di daerah tersebut.

Pembuatannya ada yang memanfaatkan rempah-rempah lainnya sebagai penebal rasa. Tentunya, rasa pedas dan aromanya lebih kuat. Dan minuman ini bisa memberikan manfaat sempurna sebagai penghangat tubuh.

Rempah-rempah yang bisa dimanfaatkan bisa apa saja. Tapi yang paling simple ialah memanfaatan sereh. Nah, bagaimana cara membuatanya?

Bahan dasarnya hanya 3 buah. Bahannya ialah satu ruas jahe, daun sereh, dan gula jawa atau gula aren.

Setelah bahan disediakan, cuci terlebih dahulu jahe dan sereh. Kemudian geprek atau potong bahan utamanya.

Masukkan ke dalam panci dan isi dengan air. Didihkan selama beberapa menit. Jangan lupa juga untuk menambahkan gula ke dalamnya.

Biarkan beberapa menit sampai takaran air di dalam panci mulai berkurang. Kemudian angkat dan saring sarinya menggunakan penyaring.

Air yang sudah tersaring ini bisa ditempatkan dalam cangkir ataupun gelas. Wedang jahe sudah siap untuk disajikan dan dinikmati selagi hangat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top