Menikmati Wisata Alam Modern Di Air Terjun Bidadari

terjun Bidadari terletak di Sentul Paradise Park, Bogor. Terletak di kawasan hunian modern, wisata alam ini memadukan konsep pemandangan alami dengan pengelolaan wisata modern. Sejak pertama kali dipublikasikan, konsep ini sudah diperkenalkan kepada publik. Tempat ini sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga. Kamu bisa berenang di kolam-kolam buatan yang ada di sekitar air terjun. Ada pula kolam anak-anak sedalam 30 cm. Kolam-kolam buatan inu berisi air yang sangat alami, tidak seperti kolam buatan pada umumnya yang dicampur bahan kimiawi. Air kolam renang di sini diambil langsung dari sumber mata air yang dekat dengan kawasan air terjun.

Wisata Air Terjun dengan Outbond Air

Selain menikmati pemandangan air terjun yang alami, kamu bisa sambil berenang di kolam malas dengan terapung menggunakan ban yang bisa disewa di sini. Kamu juga bisa menikmati pemandangan air terjun sambil terapung di atas perahu tangan. Bisa juga mencoba wahana flying fox. Kolam buatan yang terdapat di air terjun Bidadari ini diantaranya adalah lazy pool dan wave pool. Lazy pool bisa kamu gunakan untuk berenang santai atau sekedar terapung di atas ban, sedangkan wave pool adalah kolam yang memiliki ombak yang menambah keseruan bermain air kamu dan keluarga.

Selain terkenal dengan konsepnya yang menarik, air terjun Bidadari ini juga dikenal dengan sejarahnya. Konon, zaman dahulu Jaka Tarub menyembunyikan salah satu selendang yang ditinggalkan para bidadari dari kahyangan untuk mandi di salah satu bebatuan yang memiliki celah. Air terjun Bidadari memang memiliki banyak bebatuan yang mengelilingi area air terjun. batuan tempat bersembunyinya Jaka Tarub zaman dahulu kala itu terbelah menjadi dua. Kini di tengahnya dibangun jembatan sebagai ornamen tempat wisata. Keunikan lain dari Air Terjun Bidadari ini adalah adanya pasir putih di bawah air terjun yang didatangkan langsung dari Bangka Belitung. Hal ini tentu menambah keindahan dan daya tarik air terjun. Tempat ini mudah ditemukan karna lokasinya strategis.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top